Jumat, 28 Maret 2014

Kembalikan Start Screen Windows 8/8.1 ke Kondisi Awal

Standard
Windows 8/8.1 memiliki tampilan Start Screen yang berbeda dengan Windows versi sebelumnya. Pada mode Metro atau Modern UI, aplikasi yang terpasang ditampilkan berupa Tile. Namun bagaimana jika tampilan sudah terlalu banyak dan kamu ingin mengembalikannya ke kondisi awal? Untuk itu kamu bisa melakukan langkah sederhana berikut ini:

1. Masuk ke tampilan Desktop, buka Window Explorer, dan ketikkan perintah berikut di kolom address bar %LocalAppData%\Microsoft\Windows.

Atau bisa juga dengan langsung menekan tombol Windows+R untuk masuk ke kotak dialog Run, dan ketikkan %LocalAppData%\Microsoft\Windows.


2. Pada folder ini kamu akan menemukan dua file yaitu appsFolder.itemdata-ms dan appsFolder.itemdata-ms.bak. Jika ingin mengembalikan ke kondisi awal tampilan Start Screen di Windows 8/8.1, kamu tinggal hapus dua file tersebut. Selanjutnya lakukan restart.

















3. Kamu bisa pula menyimpan dua file tadi ke folder lain jika suatu waktu ingin mengembalikan tampilan Start Screen tersebut. Cara mengembalikannya cukup dengan menempatkan dua file ke folder semula.

Menghilangkan Tile tidak akan menghapus (uninstall) aplikasi tersebut. Aplikasi yang ada tidak akan hilang dan tetap ada. Jika ingin menghapus aplikasi secara utuh, kamu bisa melakukannya Uninstal melalui Control Panel.